14 Khasiat Sehat Luar Biasa Dari Buah Apel

14 Khasiat sehat luar biasa dari buah apel akan kami uraikan disini. Buah apel sangat terkenal di seluruh dunia. 

Tidak sulit jika ingin membeli apel kamu bisa peroleh di swalayan, pasar tradisional, sampai kepada pedagang kaki lima. 

Mengingat begitu pentingnya manfaat apel bagi kesehatan tubuh kita untuk itu jangan lupa makan buah apel setiap hari.

Saya pikir semua suka apel, termasuk saya. Terkadang para pedagang sering kehabisan stok penjualannya. 

Apel sangat kaya akan vitamin, nutrisi, mineral, dan senyawa organik. 

Adapun unsur-unsur yang sangat penting yang terdapat dalam buah apel ini adalah vitamin C, vitamin K, vitamin B6, dan riboflavin.

Kemudian ada juga mineral seperti tembaga, magnesium, mangan, dan potasium. 

Apel memiliki sumber serat makanan sangat baik serta memiliki kehebatan yang terletak pada senyawa organiknya yang dikemas dengan quercetin, epicatechin, phloridzin, fitonutrien, dan flavonoid serta berbagai senyawa polifenol penting.

14 Khasiat sehat  luar biasa dari buah apel
Buah apel. Pixabay Images

Zaman sekarang kebanyakan orang sudah sadar bahwa makan buah segar begitu bermanfaat untuk tubuh apalagi dikombinasikan dengan sayuran segar. 

Buah apel adalah buah yang paling favorit. Terasa belum lengkap jika berkunjung ke swalayan tidak membeli buah apel.

1. Membantu melindungi kamu terhadap parkinson

Buah apel sangat baik bagi kesehatan tubuh. Dimana penelitian telah menunjukkan bahwa mereka yang mengkonsumsi buah-buahan dan makanan yang meliki serat tinggi mendapat sejumlah perlindungan terhadap penyakit parkinson. 

Parkinson adalah suatu penyakit yang ditandai dengan pemecahan sel-sel saraf penghasil dopamin otak. Seperti diketahui, para ilmuan telah menghubungkan hal ini dengan antioksidan yang terdapat di dalamnya.

2. Baik untuk mendetoksifikasi hati kamu

Di dalam hidup kita sehari-hari, sadar atau tanpa sadar, kita banyak makan makanan ataupun minum minuman yang mengandung toksin. 

Bayangkan saja, jika dalam sehari tiga kali makan dan minum yang mengandung toksin, maka dalam sebulan 90 kali, dan dalam setahun kita telah mengumpulkan berapa banyak toksin dalam tubum kita? 

Dan hati Anda yang tugasnya membersihkan toksin-toksin tersebut dari tubuh Anda.

Seorang peneliti yang berasal dari Universitas California yaitu Davis telah menemukan bahwa, buah apel dan jus apel dapat membantu memperlambat oksidasi yang membentuk plak, kemudian dapat berakibat penyakit jantung. 

Dengan demikian, jika kamu mengonsumsi buah apel tidak berlebihan bisa membantu mendetoksifikasi hati kamu dari toksin, atau racun-racun.

3. Sangat berguna untuk membantu mencegah tekanan darah tinggi

Seperti diketahui bahwa apel mengandung potasium tinggi , dan mineral penting yang dapat membantu mengendalikan tekanan darah tinggi kamu dan stroke.

4. Dapat membantu mengontrol gula darah pada penderita diabetes

Para penderita diabetes harus selalu memperhatikan gula darah mereka, dan berusaha untuk mengontrol gula darah mereka setiap hari. 

Selain dengan cara berolahraga, makan makanan sehat seperti sayuran dan buah-buahan segar, Anda dapat mengkonsumsi buah apel yang dikenal sangat baik untuk kesehatan tubuh. Polifenol yang terkandung dalam buah apel ini telah dikaitkan dengan pengurangan serapan karbohidrat yang kamu konsumsi setiap hari.

Dengan demikian, dapat membantu mengurangi fluktuasi kadar gula darah yang terjadi di aliran darah. Ini penting, yang pada akhirnya menjaga gula darah tetap normal. 

Hal lain yang tak kalah penting juga dari polifenol yaitu penyerapan glukosa dalam saluran pencernaan, dan kemudian merangsang pelepasan insulin dari pankreas kita yang sangat dibutuhkan.

Perannya untuk membantu menstabilkan gula darah. Buah apel diketahui dapat mempercepat pengangkatan gula darah setelah itu membawanya ke dalam sel-sel tubuh kita untuk metabolisme dan fungsi organ tubuh yang baik.

Makan satu buah apel setiap hari sangat besar khasiatnya bagi wanita, mungkin risiko mengalami diabetes tipe 2 hanya 28 % kalau dibandingkan dengan wanita yang jarang makan apel. Serat larut dalam apel dapat menurunkan gula darah.

5. Membantu mengurangi risiko kamu dari penyakit kanker

Seperti diketahui bahwa peneliti di Cornell University telah mengindentifikasi beberapa senyawa triterpenoid yang terdapat pada kulit buah apel, yang ternyata memiliki aktivitas anti-pertumbuhan yang potensial terhadap sel kanker hati, payudara, dan usus besar. 

Mereka juga menemukan ekstrak dari buah apel, yang juga telah diteliti pada seekor tikus, dan ternyata bisa membantu menurunkan jumlah, dan ukuran tumor mammae pada tubuhnya.

Mengkonsumsi buah apel bisa membantu menurunkan 23 % kanker pankreas karena tinggi kandungan flavonoid. 

Hal tersebut telah disepakati oleh Ilmuan yang tercatat dalam American Association for cancer Research.

Apel telah diketahui sangat besar perannya dalam membantu mencegah kanker. Hal ini telah menjadi subjek studi. 

Buah apel menunjukkan suatu peningkatan moderat pada berbagai jenis kanker. Selain kanker payudara dan usus besar, penemuan yang sangat signifikan adalah tentang kanker paru-paru. 

Memang ada sebagian besar buah-buahan dan sayuran segar juga memiliki efek antikanker, akan tetapi buah apelah sebagai primadona antikanker.

6. Membantu penderita rematik

Apel sangat baik dikonsomsi oleh para penderita rematik karena dapat membantu mereka dalam proses penyembuhan. 

Hal yang sangat penting yang membuat apel ini sangat berguna adalah memiliki sejumlah besar flavonoid. Ini merupakan perkembangan dari penelitian terakhir pada buah apel tersebut. 

Senyawa flavonoid seperti quercetin, myricetin, kaempferol dikaitkan dengan pengurangan kondisi rheumatoid arthritis dan asam urat.

7. Membantu menghindari kamu dari wasir

Seperti diketahui bahwa wasir adalah pembuluh darah yang bengkak di saluran anus dan sementara tidak mengancam jiwa, akan tetapi bila terjadi pembengkakan maka dapat menyebabkan kamu merasa sangat sakit. 

Hal itu disebabkan karena terlalu banyak tekanan pada area pelvis, dan rektum. Mengkonsumsi apel sangat membantu kamu dalam BAB sehingga dapat meringankan kamu dari wasir.

8. Membantu meningkatkan kesehatan usus kamu

Bagian yang sangat penting dari kesehatan manusia adalah bakteri yang menguntungkan, yang hidup di seluruh tubuh manusia. 

Apel diketahui sangat bermanfaat untuk membantu memperbaiki fungsi bakteri yang hidup di dalam usus besar manusia.

Penelitian awal telah menunjukkan bahwa, ternyata buah apel ini dapat membantu mengubah metabolisme di dalam saluran pencernaan, dan mengubah keseimbangan bakteri, sehingga menyebabkan kesehatan meningkat dengan memaksimalkan serapan hara, kemudian menghilangkan racun-racun dan bakteri-bakteri berbahaya dalam tubuh manusia.

Ketika serat alami difermentasi apel dalam usus besar, maka akan menghasilkan zat kimia yang dapat membantu melawan pembentukan sel kanker. Ini menupakan penelitian terbaru yang di lakukan di Jerman.

9. Membantu menurunkan kadar kolesterol darah

Kamu tahu, salah satu efek dari makan buah apel yaitu kolesterol darah menjadi turun. Para peneliti juga mengatakannya. 

Mengapa dikatakan demikian? Alasannya adalah di dalam buah apel terdapat serat larut, dan ini jenis yang paling penting yang berfungsi membantu menurunkan kadar kolesterol darah.

10. Membersihkan gigi, dan gusi kamu

Mengkonsumsi apel rutin sehari-hari berguna untuk merawat gigi kamu, antara lain membantu membersihkan gigi dan gusi. 

Kendati demikian perlu Anda perhatikan bahwa apel tidak menggantikan odol gigi dalam menggosok gigi kamu, tetapi apel sangat baik dalam membantu mengurangi terjadinya rongga gigi.

Pada saat kamu mengonsumsi buah apel, maka serat yang terdapat dalam buah tersebut dapat membersihkan gigi kamu. 

Mengonsumsi apel juga dapat membantu merangsang sekresi air liur yang merupakan senyawa alkalin, yang fungsinya untuk menurunkan kekuatan berkembang biaknya bakteri pada mulut.

11. Baik dikonsumsi bagi mereka yang mengalami masalah pernapasan

Seringkali terjadi peradangan pada pernapasan kita, dan sejumlah masalah pernafasan yang berhubungan langsung dengan pembengkakan selaput. 

Mungkin yang paling serius adalah, asma yang diketahui dapat berakibat fatal. 

Adapun buah apel telah menunujukkan sifat anti-inflamasi yang sangat besar, dan sangat baik dikonsumsi bagi orang dengan kondisi asma.

12. Membantu program diet

Kamu yang merencanakan mengurangi bobot tubuh, kamu dapat memilih untuk mengonsumsi buah apel ini, karena memiliki tinggi serat yang dapat membuat porsi makan kamu jadi sedikit, dengan demikian dapat mengurangi keinginan kita untuk makan secara berlebihan. Studi telah menunjukkan bahwa, apel benar-benar dapat membantu mempercepat metabolisme tubuh kita.

13. Dapat dipergunakan untuk perawatan kecantikan kulit

Apel dapat dibuat pasta dicampur dengan madu bisa juga apel dan susu yang diketahui dapat membantu membuat kulit bercahaya awet muda. 

Mengapa? Karena antioksidan yang terdapat dalam buah apel. Senyawa tersebut dapat membantu menangkal efek radikal bebas, yang dapat merusak yang terkait secara langsung dengan penuaan dini, keriput dikulit tubuh dan wajah, dan noda hitam diwajah.

Apel sumber vitamin C jadi bisa membantu mencegah penuaan dini. Rajin makan apel membuat kulit awet muda. Merangsang dan memperbaiki sel-sel yang rusak dan juga menjaga aliran darah tetap lancar

14. membantu dalam mengobati anemia

Apel merupakan salah satu sumber buah yang memiliki zat besi yang sangat baik bagi tubuh, yang diketahui dapat membantu mengobati anemia. 

Menurut ahli medis, anemia merupakan defisiensi hemaglobin dalam darah [HB] yang dapat diperbaiki melalui peningkatan asupan zat besi yang cukup yang merupakan bagian integral dari metabolisme sel darah merah.

Dengan demikian, jika kamu meningkatkan sel darah merah dalam tubuh, itu berarti kamu mencegah terjadinya anemia. 

Selain itu juga, dapat meningkatkan oksigenasi dalam tubuh kamu yang sangat berguna bagi organ-organ penting, sehingga bisa berfungsi dengan lebih baik.

Selain 14 manfaat luar biasa buah apel di atas, masih ada manfaat hebat lain juga

  • Tinggi serat, sehingga menyehatkan pencernaan.
  • Melancarkan gerak usus halus yang pada akhirnya terhindar dari yang namanya sembelit
  • Membantu mengurangi risiko stroke
  • Apel dapat membantu meningkatkan kekebalan tubuh
  • Jika mengonsumsi apel secara teratur dalam jumlah normal, dapat membantu memperkecil kemungkinan untuk mengembangkan katarak
  • Dapat membantu mencegah terbentuknya batu empedu, bila kamu terlalu banyak kolesterol dalam empedu, hingga tetap menjadi cair
  • Membantu kamu untuk mengontrol kadar kolesterol
  • Senyawa fenolik yang ditemukan pada kulit apel, juga diketahui dapat membantu mencegah kolesterol masuk ke dalam sistem pada dinding arteri kamu
  • Buah apel dapat membantu meningkatkan kesehatan neurologis kamu


Catatan: Biji apel mengandung sianida, yaitu racun yang kuat. Jika kamu mengonsumsi biji apel terlalu berlebihan, makan dapat berakibat fatal. Kamu juga tidak boleh mengonsumsi benih apel. 

Profesor David Bartlett telah mengadakan studi di King's Dental Institute, buah apel ini cukup asam, jadi bisa merusak gigi. Konsumsilah buah apel dalam jumlah yang normal.

Demikianlah artikel tentang 14 Khasit sehat luar biasa dari buah apel. Semoga dapat berguna bagi kamu. Terima kasih sudah membaca.

2 comments for "14 Khasiat Sehat Luar Biasa Dari Buah Apel"

  1. Ada yg bilang, makan 1 apel setiap hari, bakal menjauhkan kita dari dokter :p. Saking banyak khasiatnya yaaa.

    Aku sendiri suka apel, tapi ga semua jenis apel . Apel malang yg kulitnya ijo, aku ga terlalu suka. Kec dibikin pie apel.

    Apel merah yg kries2 dan bagian dalamnya juga kres kres, aku doyan. Ini paling enak biasanya. Tapi kalo apel yg bagian dalamnya kayak gabus, aku ga suka blaas mba. Kan ada tuh yg daging buahnya ga crunchy, terlalu kayak gabus, rasanya jd aneh. Biasanya ga kan aku abisin.

    Tapi aku ga doyan apel yg dijus. Rasanya aneh :p.

    Eh baru tau loh kalo biji apel bahaya mba. Tapi untungnya tiap makan apel, aku selalu bagi 4, dan bagian tengah itu aku buang. Termasuk biji.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Bener mba Fanny, makan satu apel sehari menjauhkan kita dari dokter.

      Nah banyak juga jenis apel, dan ada yang kita gak cocok. Misalkan terlalu asem, atau yang gak krenyes2 itu aku juga kurang suka. Apalagi yang asem, duh gak bisa deh...

      iya mba, biji apel mengandung sianida. Sebaiknya gak usah dikonsumsi.

      Delete

Copy paste adalah tindakan yang sangat tidak menyenangkan.